Manfaat Rendam Kaki, Relaksasi Sederhana

Aktivitas sehari-hari kadang membuat otot dan saraf bekerja lebih keras sehingga membuatnya kaku, bahkan bisa menyebabkan nyeri. Misalnya nyeri kepala karena otak dipaksa untuk terus aktif dan berpikir. Jika tubuh sudah dirasa tidak enak, maka tubuh pun butuh relaksasi agar otot kembali rileks dan saraf dapat bekerja normal.

Manfaat Rendam Kaki, Relaksasi Sederhana

Salah satu cara untuk membuat tubuh kembali pada kondisi semula dengan cara relaksasi. Pilihan relaksasi kini juga beragam, mulai dari pijat relaksasi hingga treatment spa yang menawarkan perawatan dengan memanjakan seluruh bagian tubuh.

Salah satu cara relaksasi yang paling sederhana yakni dengan rendam kaki. Rendam kaki dapat dilakukan di rumah, hanya dengan menyediakan air hangat yang ditaruh dalam wadah.

”Rendam kaki salah satu cara untuk merelaksasi otot-otot kaku dan juga saraf, karena banyak saraf yang berpusat di kaki,”

Air hangat akan mengendurkan otot-otot yang tegang dan kaku, sehingga memberikan efek rileks. Otot dan saraf yang terdapat pada kaki akan menjalar keseluruh bagian tubuh. Rendam kaki bisa dilakukan lima hingga 15 menit yang bisa disesuaikan sendiri karena perawatan dilakukan di rumah.

”Karena di rumah waktu rendam kaki pun bisa lebih bebas, sambil santai. Baiknya dilakukan malam hari, sehingga esok harinya tubuh dapat kembali segar,”

Selain hanya dengan air hangat biasa, juga bisa ditambah rempah-rempah atau herbal yang memiliki manfaat baik bagi tubuh. Misalnya kayu manis, kandungannya berkhasiat untuk membantu mengurangi vertigo dan mencegah masuk angin. Selain itu bisa dicampur dengan bunga lawang. Bunga lawang memberikan manfaat untuk kesehatan, aromanya yang kuat berkhasiat dapat melegakan pernafasan dan meredakan flu.

Rendam Kaki




Tidak ada komentar:

Posting Komentar